• > CIMB NIAGA CORNER
  • #65 September.2024

BE SMART:
Cuci Uang dan Investasi



CIMB Niaga berkolaborasi dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengadakan Program Be Smart untuk Literasi Keuangan, Minggu (4/08/2024) di Graha CIMB Niaga, Jakarta. Sebanyak 46 mahasiswa penerima Beasiswa CIMB Niaga mengikuti acara ini. Mereka diberi pembekalan tentang bagaimana mewaspadai pencucian uang oleh Kasubbag TU Bermitra PPATK Bapak Adhitya Abriansyah Affandi, dan tentang investasi oleh Bapak Budi Rahardjo.

Hadir dalam acara, CCAL Director Ibu Fransiska Oei dan Kepala Pusat Pemberdayaan Kemitraan PPATK Bapak Supriadi yang memberikan sambutannya. Diharapkan, para mahasiswa mendapatkan wawasan lebih, khususnya dalam mewaspadai adanya berbagai skema tindak pidana pencucian uang serta bisa menentukan instrumen investasi yang dapat membantu dalam mencapai financial freedom.
CIMB Niaga Corner

Lagi, CIMB Niaga Raih
Sejumlah Penghargaan

» Katadata ESG Awards di ajang Katadata Sustainability Action for the Future Economy (SAFE) 2024, sebagai perusahaan yang memiliki komitmen, program, dan prinsip berkelanjutan dalam kegiatan bisnisnya.

» Indonesia’s Top Green Leaders Award 2024 dari media Warta Ekonomi, sebagai perusahaan yang turut peduli dan berkontribusi dalam memajukan perekonomian hijau Indonesia.

» Outstanding Achievement in Sustainability & Governance Award di ajang Strategy Into Performance Execution Excellence (SPEX2® Award 2024) dari GML Performance Consulting dan Kontan Media, sebagai perusahaan yang berhasil dan andal dalam mengeksekusi strategi sustainability guna memberi nilai tambah bagi bisnis dan stakeholder.
CIMB Niaga Corner

CIMB Niaga Turut Kembangkan
Central Counterparty

CIMB Niaga — diwakili oleh Presiden Direktur Ibu Lani Darmawan — dan tujuh bank nasional menandatangani kesepakatan pengem bangan Central Counterparty (CCP) di Pasar Uang dan Pasar Valuta (PUVA) asing dengan Bank Indonesia, Bursa Efek Indonesia, dan Kliring Penjaminan Efek Indonesia, Senin (12/08/2024). Kesepakatan ini diharapkan dapat mengakselerasi upaya pendalaman pasar keuangan di Indonesia agar dapat berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi domestik dan berkompetisi di regional.
CIMB Niaga Corner

Merah Darahmu + Putih Hatimu



Kolaborasi keren dari CCMPF, Risk Control Unit, dan Consumer Banking menghasilkan sebuah kegiatan inspiratif, berupa donor darah bertema “Merah Darahmu + Putih Hatimu”. Acara ini diselenggarakan di HySpace Griya CIMB Niaga Bintaro, Jakarta, Senin (19/08/2024).

Antusiasme peserta yang begitu tinggi pada kegiatan ini membuat ruang HySpace lebih padat dari hari-hari biasa. Sekitar 300 pendonor yang merupakan karyawan CIMB Niaga hadir dengan dress code ‘army look’, menciptakan suasana HUT ke-79 RI makin kental.

“Jadi, kegiatan rutin donor darah ini memang sekaligus untuk menyambut Hari Kemerdekaan RI,” ungkap Head of RCU Ibu Maya Latif dengan antusias kepada PORTRAIT. “Harapannya, ke depan kita bisa mendapat tempat yang lebih luas lagi sehingga bisa memfasilitasi para pendonor lebih banyak.”

Menyambung pernyataan Ibu Maya, Head of CCMPF Ibu Trisna LM Siahaan mengungkapkan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara rutin dengan membuka kolaborasi dengan unit dan divisi lain. “Sejak diadakan 2022 lalu, kami memang berkomitmen untuk menjadikan aksi donor darah ini sebagai kegiatan rutin Employee Voluntary Program,” katanya.

Sementara itu duet ketua panitia penyelenggara, Budi Arjun dan Mohammad Reza juga menyatakan senang karena kegiatan ini juga menjadi momen untuk menerapkan nilai-nilai EPICC oleh #teamCIMBNiaga, terutama Collaboration dan Passion.

Tidak hanya panitia, para peserta donor darah pun mengaku senang. Rini dan Icha dari CCMPF, misalnya. Keduanya mengaku sangat antusias menyambut kegiatan sosial seperti ini. “Selain bisa membantu sesama yang membutuhkan, saya juga merasakan manfaatnya, seperti badan jadi lebih bugar dan tidak mudah sakit,” ujar mereka.

Kegiatan sosial ini diisi juga dengan pemberian penghargaan bagi karyawan CCMPF dengan performa terbaik di Q1 & Q2, serta pemilihan peserta dengan kostum terbaik untuk mendapatkan hadiah hiburan.

CIMB Niaga Corner

Contents

#65 September 2024

EDISI
65

MODEL COVER:
EDY UTOMO
Consumer Banking
INDRA SAKTI
Sharia banking
IG@saktindra1409
LEVINA
Consumer banking
IG@levinajasmine

FOTOGRAFER:
TODY HARIANTO

BACK EDITION

2024

#64 - Agustus/24
#63 - Juli/24
#62 - Juni/24
#61 - Mei/24
#60 - Apr/24
#59 - Mar/24
#58 - Feb/24
#57 - Jan/24
#56 - Des/23
#55 - Nov/23
#54 - Okt/23
#53 - Sep/23
#52 - Agu/23
#51 - Jul/23
#50 - Jun/23
#49 - Mei/23
#48 - Apr/23
#47 - Mar/23
#46 - Feb/23
#45 - Jan/23
#44 - Des/22
#43 - Nov/22
#42 - Okt/22
#41 - Sep/22
#40 - Agu/22
#39 - Jun/22
#38 - Mei/22
#37 - Apr/22
#36 - Mar/22
#35 - Feb/22
#34 - Jan/22
#33 - Des/21
#32 - Nov/21
#31 - Okt/21
#30 - Sep/21
#29 - Agu/21
#28 - Jul/21
#27 - Jun/21
#26 - Mei/21
#25 - Apr/21
#24 - Mar/21
#23 - Feb/21
#22 - Jan/21

PT Bank CIMB Niaga Tbk berizin & diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan & Bank Indonesia serta merupakan Peserta Penjaminan LPS

Disclaimer: Website ini dibuat dan dikembangkan oleh pihak ketiga (5thAvenue), tidak terkait dengan IT CIMB NIAGA. Jika ada permasalahan dalam website ini, silahkan menghubungi 5thAvenue