JIKA KITA JELI, peluang bisa kita temukan di mana saja, meski dalam sebuah tantangan sekalipun. Hal itu dibuktikan benar oleh
Adfizar Zulhi Siregar, Application DevOps Head - AI & Robotic di CIMB Niaga. Berkat semangat untuk terus belajar dan percaya pada kemampuan diri, ia dengan jeli menangkap peluang untuk berinovasi dan menciptakan dampak positif, baik untuk dirinya sendiri maupun seluruh #teamCIMBNiaga. Melalui perjalanannya, Adfizar turut mendukung terciptanya masa depan yang berkelanjutan di dunia teknologi.
Bersama timnya, Adfizar yang memulai karier di CIMB Niaga pada 2020 ini dipercaya untuk mengembangkan aplikasi Generative AI (Gen AI) guna mendukung kegiatan operasional berbagai unit bisnis di CIMB Niaga. Ia pun berhasil meraih juara kedua dalam ajang League of LLM (Large Language Model) pada AWS Summit, 5 September 2024.
Kisah keberhasilan Adfizar tersebut sejalan dengan nilai-nilai EPICC:
- ENABLING TALENT: Dengan ikut kompetisi, Adfizar menunjukkan dedikasi untuk terus belajar dan mengasah keahliannya, mendukung pengembangan teknologi yang ramah lingkungan dan efisien.
- PASSION: Antusiasme terhadap AI terlihat dari keikutsertaannya dalam kompetisi, dan juga dalam dorongan mengeksplorasi teknologi untuk masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan.
- INTEGRITY & ACCOUNTABILITY: Dalam proses tuning model, Adfizar menunjukkan integritas tinggi dalam memilih dataset yang tepat, memastikan bahwa setiap langkah yang diambil berkontribusi terhadap hasil yang bertanggung jawab dan berdampak positif.
- COLLABORATION: Kolaborasi dengan timnya menunjukkan pentingnya kerja sama dalam mencapai hasil yang optimal dan berkelanjutan.
- CUSTOMER CENTRICITY: Solusi yang diciptakan tak hanya meningkatkan pengalaman nasabah, tapi juga mendorong efisiensi dan keberlanjutan operasional perusahaan.
Mengikuti kisah inspiratif Adfizar tersebut, wajar dong kalau kita juga jadi ingin terus belajar, mengembangkan talenta, dan mendukung keberlanjutan untuk generasi mendatang. Ya gak, ya!