• > LAPPETITO
  • #62 Juni.2024

Ragam Rasa
NUSANTARA


Keragaman nusantara dalam hal kuliner tidak perlu diragukan lagi. Dan resto-resto ini menawarkan kelezatannya. Lappetito
Lappetito
Pecel Solo
@pecelsolopusat_
Saat berkunjung ke Solo, destinasi kuliner ini wajib dikunjungi. Termasuk salah satu resto legendaris di Solo dan kondang di kalangan wisatawan domestik hingga public figure. Meski nama restonya Pecel Solo, menu yang disajikan sangat beragam. Dari pecel, ayam miri, nasi gudeg, nasi liwet, lontong opor, bakmi jawa, dan masih banyak lagi. Aneka jajanan pasar dan minuman tradisional Jawa pun tersedia di resto yang berlokasi di Jalan Prof. DR. Supomo, Mangkubumen, ini. Nuansa tradisional Jawa terasa makin kental dengan interior berhiaskan barang-barang antik seperti ‘meja lurah’, gerobok, lesung, dan lain-lain yang membuat kita betah.
Lappetito
FOTO: IG@pecelsolopusat_
Lappetito Lappetito
Lappetito Lappetito
Resto Bima Yamgor
@bimayamgor
Betul, yamgor adalah akronim dari ‘ayam goreng’, menu andalan resto yang baru dibuka awal tahun 2024 ini di daerah Cipete Raya, Jakarta Selatan. Menggunakan resep otentik dari keluarga, seperti juga aneka masakan nusantara lain yang disajikan, macam soto tauto, sop buntut, aneka pepes, dan lain-lain. Resto Bima Yamgor mengusung konsep menggabungkan kelezatan masakan nusantara dengan kenyamanan rumah. Maka kita akan melihat interior bernuansa tradisional Indonesia. Bahkan, kita juga bisa mencoba berbagai produk jamu di Sido Muncul Corner. Jangan heran, pemilik resto ini juga adalah salah satu pemilik produsen jamu tersebut.

FOTO: IG@bimayamgor

Nyah Tewel
@nyahtewel
Menu masakan nusantara sangat lengkap di resto yang berlokasi di sebelah Gwalk, Citraland, Lakarsantri, Surabaya ini. Dari sego jagung, gurami bakar, nasi bhuk madura, dan yang menjadi signature menu adalah aneka penyetan dengan sambal yang bisa kita pilih level kepedasannya. Coba juga sajian unik gurami gondrong, gurami goreng renyah bagian luar dan lembut bagian dalam, disajikan secara unik dengan tubuh ikan yang ‘disuwir’ sehingga mirip gurita. Dimakan dengan sambal dan lalapan timun, yang menggugah selera. Resto ini juga menjual sambal dan bumbu kemasan untuk oleh-oleh keluarga di rumah.
Lappetito Lappetito
Lappetito Lappetito
FOTO: IG@nyahtewel

Contents

#62 Juni 2024

EDISI
62

MODEL COVER:
BRAIN DEFFY VIRIANDA SUNDANA
Network and Digital Banking
IG@brainsundana


ADELIA MELA WIDJAYANTI
CCNR-Collection
IG@adeliamela_


AGUSTIAN PANDAPOTAN
Network and Digital Banking
IG@tian_manru


FOTOGRAFER:
DHANY INDRIANTO

BACK EDITION

2024

#67 - November/24
#66 - Oktober/24
#65 - September/24
#64 - Agustus/24
#63 - Juli/24
#62 - Juni/24
#61 - Mei/24
#60 - Apr/24
#59 - Mar/24
#58 - Feb/24
#57 - Jan/24
#56 - Des/23
#55 - Nov/23
#54 - Okt/23
#53 - Sep/23
#52 - Agu/23
#51 - Jul/23
#50 - Jun/23
#49 - Mei/23
#48 - Apr/23
#47 - Mar/23
#46 - Feb/23
#45 - Jan/23
#44 - Des/22
#43 - Nov/22
#42 - Okt/22
#41 - Sep/22
#40 - Agu/22
#39 - Jun/22
#38 - Mei/22
#37 - Apr/22
#36 - Mar/22
#35 - Feb/22
#34 - Jan/22
#33 - Des/21
#32 - Nov/21
#31 - Okt/21
#30 - Sep/21
#29 - Agu/21
#28 - Jul/21
#27 - Jun/21
#26 - Mei/21
#25 - Apr/21
#24 - Mar/21
#23 - Feb/21
#22 - Jan/21

PT Bank CIMB Niaga Tbk berizin & diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan & Bank Indonesia serta merupakan Peserta Penjaminan LPS

Disclaimer: Website ini dibuat dan dikembangkan oleh pihak ketiga (5thAvenue), tidak terkait dengan IT CIMB NIAGA. Jika ada permasalahan dalam website ini, silahkan menghubungi 5thAvenue