• > Lifestyle | L'appetito

  • EDISI 46

    Februari 2023

CITA RASA IMLEK yang Tak Lekang oleh Masa


Meski sudah lewat, nuansa Imlek tetap kental dalam cita rasa setiap hidangan di resto pilihan ini.

Sedjuk Bakmi & Kopi
@sedjuk.bakmidankopi
Mengklaim diri sebagai pelopor bakmi ayam oven di Indonesia, resto keluarga ini memang punya beragam keunikan, dari menu kekiniannya maupun lokasinya yang nyaris selalu tersembunyi dan menyejukkan. Kreasi varian mi ayam oven, misalnya. Dari mi sambel matah, salted egg, hingga gochujang, atau ricebowl dan olahan kecombrang yang jadi favorit. Juga ragam jenis minuman dari kopi, teh, hingga oatmilk yang menyegarkan. Mengusung tagline “third wave bakmi” resto ini selalu disesaki pengunjung, terutama cabang terbarunya di Cijantung, Jakarta Timur, selain cabang lainnya di Jakarta, Depok, Bogor, dan Bandung.
FOTO: IG @sedjuk.bakmidankopi
Lappetito
Lappetito
Hee Lai Ton
@heelaitonmedan
Resto yang menempati gedung Yayasan Tio Ciu, Jl. Gandhi, Medan, ini menyajikan menu Malaysian chinese food. Tidak heran karena resto ini memang merupakan franchise dari negeri jiran tersebut. Menunya hampir tak ada bedanya dengan chinese food lain seperti seafood, mi, dimsum, dan juga vegetarian. Yang membedakan tentu adalah resep rahasia yang digunakannya. Yang juga tak kalah menarik adalah gedung yang ditempati merupakan gedung bekas penjara tahanan politik di era 1967-an bernama Penjara Gandhi. Kini ciri-ciri bangunan penjara sudah hilang sama sekali dan disulap menjadi restoran mewah.
FOTO: IG @heelaitonmedan
Lappetito
Kedai Beringin
@kedaiberinginindonesia
Meski menyajikan chinese food, seluruh menu di restoran yang berlokasi di jalan Imam Bonjol, Semarang, ini dijamin halal. Dari nasi hainan bebek panggang, mi goreng oriental, sup asparagus jagung kepiting, dan masih banyak lagi. Minumannya bisa dicoba signature drink es beringin, atau yang lain seperti es kelapa siwalan, es jeruk kelapa selasih, dan lain-lain. Soal rasa, tak perlu diragukan. Ramainya pengunjung setiap hari menjadi bukti tak terbantahkan untuk itu. Meski selalu ramai, kita tidak perlu khawatir tidak dapat tempat duduk, karena kapasitas resto ini mencapai 150-an orang.
FOTO: IG @kedaiberinginindonesia
Lappetito

Contents

Februari 2023

EDISI
46

MODEL COVER(ki-ka): TSANAA PRIMASITA - Consumer Banking, IG @ t.primasita; JONATHAN HUANG - Consumer Banking, IG @jo.nathanh; CHYNTIA NOVITASARI SUARDY - Business Banking, IG @chyntia.ns.

BACK EDITION

2024

#67 - November/24
#66 - Oktober/24
#65 - September/24
#64 - Agustus/24
#63 - Juli/24
#62 - Juni/24
#61 - Mei/24
#60 - Apr/24
#59 - Mar/24
#58 - Feb/24
#57 - Jan/24
#56 - Des/23
#55 - Nov/23
#54 - Okt/23
#53 - Sep/23
#52 - Agu/23
#51 - Jul/23
#50 - Jun/23
#49 - Mei/23
#48 - Apr/23
#47 - Mar/23
#46 - Feb/23
#45 - Jan/23
#44 - Des/22
#43 - Nov/22
#42 - Okt/22
#41 - Sep/22
#40 - Agu/22
#39 - Jun/22
#38 - Mei/22
#37 - Apr/22
#36 - Mar/22
#35 - Feb/22
#34 - Jan/22
#33 - Des/21
#32 - Nov/21
#31 - Okt/21
#30 - Sep/21
#29 - Agu/21
#28 - Jul/21
#27 - Jun/21
#26 - Mei/21
#25 - Apr/21
#24 - Mar/21
#23 - Feb/21
#22 - Jan/21

Disclaimer: Website ini dibuat dan dikembangkan oleh pihak ketiga (5thAvenue), tidak terkait dengan IT CIMB NIAGA. Jika ada permasalahan dalam website ini, silahkan menghubungi 5thAvenue

PT Bank CIMB Niaga Tbk berizin & diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan serta merupakan peserta penjaminan LPS